TOKYO, Waspada.co.id – Melanjutkan perjalanan dalam rangkaian Program JENESYS 2024. Pada hari kedua, Rabu (29/1), para jurnalis diajak untuk berkunjung Tokyo National Museum (TNM).
Museum yang terletak di distrik Ueno, bukan hanya sekadar destinasi wisata budaya, tetapi juga pusat edukasi yang menawarkan pembelajaran mendalam tentang sejarah dan seni Asia, khususnya Jepang.
Museum yang didirikan pada tahun 1872 ini, menjadi salah satu institusi seni tertua di Jepang dan memiliki koleksi lebih dari 110.000 artefak, termasuk harta nasional yang tak ternilai harganya.
Selain seni Jepang, museum ini juga menampilkan koleksi dari negara-negara lain di Asia Timur, seperti Korea, Tiongkok, dan Asia Tenggara. Koleksi ini memberikan perspektif yang lebih luas tentang hubungan budaya di kawasan tersebut.
Bagi para sejumlah wisatawan, tempat ini memang surganya informasi soal budaya, seni, dan sejarah Jepang. Untuk itu, para jurnalis pun tak mau melewati kesempatan berharga tersebut, termasuk penulis.

Bersama pengelola museum, kami diajak berkeliling sembari diberikan informasi. Misalnya saja sejarah soal pakaian kimono dan samurai. Bahkan beberapa wartawan mencoba mempraktikkan ukiyo-e print.
Di Tokyo National Museum ini, masyarakat baik lokal maupun mancanegara bisa mendapatkan banyak informasi soal budaya dan seni Jepang. Program-program interaktif seperti lokakarya seni, pameran tematik, hingga diskusi akademis secara rutin digelar untuk menarik minat pengunjung dari berbagai usia.
Anak-anak, remaja, hingga dewasa bisa belajar tentang seni tradisional Jepang, mulai dari ukiran kayu hingga kimono, melalui pengalaman langsung.
Menggali Budaya Asia yang Lebih Luas
Adanya banyak informasi yang diberikan soal budaya dan seni Jepang tentunya membawa dampak positif, terutama bagi pelajar dan wisatawan asing. Dengan adanya penjelasan multibahasa serta teknologi pendukung, pengalaman belajar di museum menjadi lebih menarik dan mudah dipahami.
Harus diakui bila, TNM tidak hanya menjadi tempat untuk menikmati keindahan seni, tetapi juga menjadi jembatan penghubung antara masa lalu, masa kini, dan masa depan.
Tokyo National Museum adalah destinasi yang wajib dikunjungi bagi pecinta sejarah dan seni. Dengan koleksi yang luas dan beragam, museum ini tidak hanya menjadi tempat untuk melihat artefak berharga tetapi juga sarana edukasi yang memperkaya pemahaman tentang budaya Jepang dan Asia.
Bagi siapa saja yang ingin menjelajahi warisan budaya yang mendalam, TNM menawarkan pengalaman yang luar biasa dan penuh wawasan.
Rossa, salah seorang wisatawan asal Indonesia yang berkunjung mengaku senang karena banyak koleksi yang dapat dilihat.
“Keren TNM ini, bahkan koleksinya tidak ada dari Jepang saja. Tapi ada juga dari beberapa negara Asia lainnya, termasuk Indonesia,” terangnya singkat. (wol/ari/d2)
Discussion about this post