MEUREUDU, Waspada.co.id – Plt Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Aceh Pidie Jaya, Suadi Sulaiman (Adi Laweung), menggelar silaturahmi bersama Penjabat (Pj) Bupati Pidie Jaya Dr HT. Ahmad Dadek SH MH, Ketua Komisi Independen Pemilihan (KIP) Pidie Jaya Iskandar, serta Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Pidie Jaya.
Pertemuan yang berlangsung dalam suasana penuh keakraban ini bertujuan untuk memperkuat koordinasi dalam lingkup administrasi kepartaian serta memastikan bahwa Partai Aceh Pidie Jaya menjalankan kegiatannya sesuai dengan regulasi yang berlaku.
Dalam kesempatan tersebut, Adi Laweung menegaskan komitmen Partai Aceh Pidie Jaya dalam menjalankan roda organisasi secara profesional, transparan, dan sesuai dengan aturan yang berlaku.
Ia juga menyampaikan apresiasi atas dukungan serta kerja sama yang telah terjalin dengan Pemerintah Daerah, KIP, dan Kesbangpol dalam mendukung kelancaran administrasi kepartaian.
Sementara itu, Pj Bupati Pidie Jaya Dr. HT. Ahmad Dadek, menekankan pentingnya sinergi antara Pemerintah Daerah dan partai politik dalam menciptakan stabilitas dan membangun sistem demokrasi yang sehat.
Dalam arahannya, Ketua KIP Pidie Jaya, Iskandar, mengingatkan pentingnya kepatuhan partai terhadap regulasi pemilu, termasuk dalam hal pelaporan administrasi kepartaian. Hal itu guna memastikan proses demokrasi yang transparan dan akuntabel.
Sementara, Kepala Kesbangpol Pidie Jaya, Drs A. Jalil M.Pd, juga menegaskan kesiapan pihaknya dalam memberikan bimbingan serta fasilitas bagi seluruh partai politik, termasuk Partai Aceh, agar dapat menjalankan aktivitasnya sesuai dengan regulasi yang berlaku.
Silaturahmi ini menjadi momentum strategis dalam mempererat hubungan antara Partai Aceh Pidie Jaya dengan berbagai pihak guna mewujudkan tata kelola partai yang profesional, transparan, dan berorientasi pada kepentingan masyarakat. (wol/rls/drs/d2)
Editor AGUS UTAMA
Discussion about this post