MEDAN, Waspada.co.id – Kasus dugaan penganiayaan yang dialami tahanan Satuan Reskrim Polrestabes Medan, Salman Alfaris Siregar (45) berbuntut panjang.
Kuasa hukum keluarga korban Salman Alfaris Siregar, Tuseno mengaku telah melayangkan pengaduan masyarakat (Dumas) ke Bidang Profesi dan Pengamanan (Bid Propam) Polda Sumut.
“Laporan sudah kita layangkan ke Bid Propam Polda Sumut. Kita melaporkan Kasat Tahti, penyidik Aiptu dan penjaga tahanan,” terangnya, Sabtu (1/2).
Pelantikan Kepala Daerah Diundur
Menteri Dalam Negeri (Mendagri), Tito Karnavian, menyatakan pelantikan kepala daerah tidak akan digelar para 6 Februari 2025. Pelantikan kepala daerah tahap pertama kemungkinan akan digelar antara 17, 18, 19, atau 20 Februari 2025.
Tito mengakui, semula pelantikan kepala daerah yang tidak bersengketa di Mahkamah Konstitusi (MK) akan dilakukan pada 6 Februari 2025. Namun, MK akan membacakan putusan sela untuk menetapkan gugatan yang lanjut sidang pada 4 dan 5 Februari 2025.
“Jadi mempercepat dari jadwal sebelumnya, kalau nggak salah 13 Februari. Nah ini mempercepat,” katanya, Jumat (31/1).
Polda Sumut Tangkap 519 Tersangka Narkoba
Polda Sumatera Utara (Sumut) beserta mengungkap 398 kasus tindak pidana narkotika dengan mengamankan 519 tersangka sepanjang Januari 2025.
Dari pengungkapan kasus narkotika itu turut disita berbagai barang bukti yakni 53 unit sepeda motor, 7 unit mobil, uang tunai Rp51.592.000, 155 unit handphone/tablet, 65 timbangan digital, serta 45 alat hisap (bong).
Kasubbid Penmas Polda Sumut, Kompol Siti Rohani Tampubolon, mengapresiasi kinerja personel dan jajaran dalam memberantas peredaran narkotika di wilayah Sumatera Utara.
(wol/man)
Discussion about this post