MEDAN, Waspada.co.id – APBD Kota Medan tahun 2023 disahkan sebesar Rp7,8 triliun. Dan sekitar Rp800 miliar akan difokuskan untuk pembangunan kawasan Medan bagian Utara, seperti yang diungkap Wali Kota Medan Bobby Nasution saat melaunching Program Bela Negara (PBN) di Gedung Pelindo belum lama ini.
Bobby Nasution ketika ditanya sejumlah wartawan usai menghadiri sidang paripurna di Gedung DPRD Medan tidak merinci apa saja kegiatan yang bakal diperbuat di Medan bagian Utara. Bahkan pihaknya akan menggelontorkan lebih dari Rp800 miliar agar wajah Medan Utara semakin baik ke depannya.
“Saya rasa lebih dari Rp800 miliar total pembangunan yang akan kita laksanakan di Medan bagian Utara,” jelasnya.
Bobby menyebut, Pemko Medan tidak akan menafikan kawasan Medan bagian Utara. Jikapun ada pendapat-pendapat yang menyebutkan kawasan Medan Utara terkesan diabaikan, kinilah saatnya dilakukan pembenahan.
“Seperti yang pernah saya sampaikan kemarin, berarti dari sisi penganggarannya (kurang). Pembangunan Kota Medan kita sisihkan Rp800 miliar untuk fisik atau pun non fisik di Medan bagian Utara,” pungkasnya. (wol/mrz/d2)
Editor AGUS UTAMA,
Discussion about this post