Waspada.co.id – Desain dapur kecil biasa ditemui pada rumah-rumah minimalis saat ini. Dikarenakan ukurannya yang mungil, kita harus pintar-pintar dalam menatanya, agar sesuai dengan kebutuhan.
Selain itu, pemilihan kabinet pada dapur kecil juga perlu diperhatikan agar nantinya ruangan tidak tertutup penuh oleh kabinet dapur.
Untuk menambah referensi anda, berikut tips untuk menata dapur sempit yang bisa anda terapkan di rumah.
Desain Dapur Kecil dengan Kursi Kayu Polos
Dapur ini terlihat begitu elegan dengan kursi dan meja kayu berbentuk kotak yang terlihat menyatu dengan kabinet meja yang ada di tengah dapur.
Penambahan lampu gantung kerucut membuat suasana makin hangat dan terkesan klasik pada tampilan dapur kecil model ini.
Desain Dapur Kecil dengan Kompor Listrik

Desain dapur kecil ini cocok bagi pasangan muda yang tinggal di apartemen.
Penggunaan kompor listrik pada dapur membuat tampilan dapur terlihat modern dan terasa lega.
Desain Dapur Kecil dengan warna klasik
Memilih warna klasik yaitu putih dengan aksen hitam adalah pilihan yang aman untuk desain dapur kecil sederhana.
Rancangan ini bisa kamu terapkan pada desain dapur kecil ukuran 2×2 atau 3×3 m.
Desain Dapur Kecil di Sudut Ruangan
Dapur ini terlihat kecil dan sangat sederhana, meski terletak di sudut ruangan desain dapur ini nampak begitu bersih dan rapi.
Jika diperhatikan semua perabot tersimpan di dalam kabinet membuat dapur kecil ini terlihat simple dan fungsional.
Desain Dapur Kecil dengan Meja Kayu
Desain dapur kecil memanjang dengan keramik berwarna putih membuat dapur minimalis ini terlihat lebih luas.
Rancangan ini bisa diterapkan pada desain dapur minimalis ukuran 3×3 meter.
Desain Dapur Kecil Semi Terbuka

Desain dapur kecil ini cocok diterapkan pada rumah yang tidak memiliki lahan terbuka hijau.
Kamu bisa mendesain dapur semi terbuka di dalam ruangan. Untuk memastikan pencahayaan masuk ke dalam rumah kamu bisa menggunakan atap kaca di atasnya.
Desain Dapur Kecil Modern Minimalis

Desain dapur kecil ini memiliki gaya modern minimalis. Hal itu terlihat dari beberapa dekorasi yang dipilih, seperti perpaduan elemen kayu dengan warna hitam pada kitchen setnya.
Kamu juga bisa menambahkan karpet dengan warna senada di bawah meja makan agar tampilan dapur semakin cantik. (berbagai sumber/d1)
Discussion about this post