SEIRAMPAH, Waspada.co.id – Dalam menyemarakkan hari ulang tahun (HUT) Kemerdekaan RI ke-77, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Serdang Bedagai (Sergai) menggelar berbagai macam kegiatan dan lomba yang diikuti ribuan ASN Pemkab Sergai, Senin (15/8).
Pantauan Waspada Online, ribuan ASN Pemkab Sergai yang mengenakan seragam olahraga berwarna merah tumpah ruah di Kompleks Kantor Bupati Sergai di Seirampah.
Kegiatan diawali dengan gerak jalan sehat, kemudian mempromosikan jajanan Sergai di stand UMKM milik masyarakat, lucky draw, lomba memasak, dan lomba trup gembira, yang diikuti Forkopimda Plus, jajaran Perbankan, BUMD serta pihak swasta.

Disela-sela itu, dilakukan pemasangan bendera ke kendaraan yang melintas yang dilakukan oleh Bupati Sergai Darma Wijaya didampingi Wabup Adlin Umar Yusri Tambunan.
Bupati Sergai Darma Wijaya, mengatakan jika olahraga gerak jalan santai dapat bermanfaat bagi kesehatan dan kebugaran tubuh, selain itu meningkatkan tali silaturahim antarsesama ASN yang selama ini mengabdi di Kabupaten Sergai.
“Saya berharap, melalui gelaran seperti ini para ASN kita semakin sehat, kuat dan lebih semangat bekerja demi mewujudkan Sergai yang Maju Terus, Mandiri, Sejahtera, dan Religius,” katanya.

Ia juga mengajak ASN dan masyarakat agar senantiasa menjaga nilai-nilai kekompakan, harmonisasi dan kebersamaan dalam membangun serta memajukan Sergai di segala bidang.
“Capaian atau keberhasilan yang diraih Pemkab Sergai bukan hanya dari hasil kerja keras bupati-Wabup saja, akan tetapi berkat kerja keras kita semua yang dibalut dalam nilai kekompakan serta semangat gotong-royong,” pungkas bupati. (wol/rzk/d2)
editor: FACHRIL SYAHPUTRA
Discussion about this post