JAKARTA, Waspada.co.id – Indonesia mendapat kado spesial saat merayakan HUT ke-77 Kemerdekaan pada Rabu (17/8) yang ditandai peluncuran logo Piala Dunia U-20 2023.
Diketahui, Indonesia menjadi tuan rumah kompetisi sepakbola paling bergengsi antarnegara di dunia itu. Terinspirasi oleh warna bendera nasional Indonesia, laut biru kehijauan yang mempesona, dan arus yang mengalir melalui kepulauannya, mahkota lambang mewakili hasrat global untuk permainan di berbagai benua.
Peluncuran ini memberikan gambaran sekilas kepada para penggemar dan pemain di seluruh dunia tentang apa yang diharapkan tahun depan ketika mereka menjelajahi semangat, warna, keragaman, dan semangat perayaan dari sebuah kompetisi di jantung Asia Tenggara.
“Ini akan menjadi kompetisi FIFA pertama yang diadakan di Indonesia dan peluncuran lambang resmi merupakan tonggak yang menarik dalam perjalanan ini,” kata Direktur Turnamen FIFA, Jaime Yarza.
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, mengatakan peluncuran lambang resmi Piala Dunia U-20 Indonesia 2023 bertepatan dengan HUT Kemerdekaan menandakan bahwa sepakbola Indonesia siap bangkit dan tampil memukau di pentas dunia.
“Tentunya turnamen ini juga akan mewariskan banyak hal baik untuk perkembangan sepakbola Indonesia ke depan, seperti infrastruktur dan pembangunan sepakbola,” pungkas Iwan Bule, sapaan akrab Ketum PSSI. (wol/aa/viva/d2)
Editor: AUSTIN TUMENGKOL
Discussion about this post