MEDAN, Waspada.co.id – Geprek Bensu dan Bensu Bakso di Jalan Jamin Ginting Medan dipasangi spanduk “Wajib Pajak Ini Belum Melunasi Kewajiban Pajak Daerah oleh pihak Badan Pengelola Pajak dan Retribusi Daerah (BPPRD) Kota Medan.
Oleh Tim Penagihan Tunggakan Pajak Daerah, di beberapa lokasi restoran dan rumah makan cepat saji, Selasa (21/6). Sasaran BPPRD Kota Medan kali ini adalah Rumah Makan Geprek Bensu dan Bensu Bakso yang terletak di Jalan Jamin Ginting Medan.
Razman Arif Dilaporkan
Razman Arif Nasution dilaporkan ke Polda Sumut atas kasus dugaan penipuan dan penggelapan oleh Syamsul Chaniago.
Laporan itu tertuang dalam laporan polisi STTLP/B/1080/VI/2022/SPKT/POLDA SUMUT tertanggal 21 Juni 2022.
“Razman Arif telah menipu kliennya senilai Rp4 juta dengan janji akan membuat laporan polisi soal perkara yang dialami Syamsul Chaniago,” kata Kuasa hukum korban, Tuseno.
Cak Imin Diteriaki Presiden
Ketua Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Muhaimin Iskandar (Cak Imin), menghadiri acara silaturahmi kebangsaan di Tiara Hotel Convention Center, Medan, Kamis (23/6).
Pantauan di lokasi, Cak Imin langsung diteriaki Presiden dan terlihat tersenyum ketika mendengarkan teriakan pendukungnya itu. “Calon presiden kita, Gus Muhaimin,” kata pendukung Cak Imin.
(wol/ryan/d2)
Editor: SASTROY BANGUN
Discussion about this post