LONDON, Waspada.co.id – Manchester United dipaksa gigit jari dan harus mencari kandidat striker baru di bursa transfer musim panas nanti, setelah Harry Kane dilaporkan akan bertahan di Tottenham Hotspur.
MU baru saja kehilangan Edinson Cavani yang sudah pamit meninggalkan Old Trafford. Nama Harry Kane disebut-sebut sebagai kandidat striker baru Setan Merah. Namun, London Evening Standard mengklaim bahwa Kane yang juga kapten Timnas Inggris memilih bertahan.
Menurut laporan tersebut, Kane sudah memutuskan untuk bertahan karena Antonio Conte juga tetap melatih Spurs. Conte siap lanjut di London Utara, setelah The Lilywhites mendapatkan suntikan dana untuk belanja di musim panas.
Kane pribadi senang dilatih Conte dan menilai performa Tottenham di bawah Conte sangat signifikan. Laporan itu juga mengklaim bahwa Kane sudah meminta agennya menghadap manajemen untuk membicarakan kontrak baru.
Sebagai kompensasinya, Tottenham siap menggajinya dengan angka yang fantastis. Untuk menggantikan Kane, Manchester United melirik Darwin Nunez (Benfica), Richarlison (Everton), dan Robert Lewandowski (Bayern Munich). (wol/aa/les/d1)
Editor: AUSTIN TUMENGKOL
Discussion about this post