PARIS, Waspada.co.id – Kiper Real Madrid, Thibaut Courtois, mengaku dirinya sudah siap lahir batin untuk jadi penendang apabila final Liga Champions melawan Liverpool di Stade de France, Minggu (29/5), harus ditentukan melalui adu penalti.
Liverpool dan Real Madrid merupakan tim dengan catatan kesuksesan yang apik di Eropa. The Reds enam kali jadi juara, sedangkan Madrid mengincar trofi ke-14 kali. Di final 2018, Los Blancos jadi pemenang 3-1 dan Mohamed Salah mengalami cedera.
Mengingat kekuatan tim cukup berimbang, Courtois pun sudah mempersiapkan diri untuk menghadapi adu penalti. Tak hanya itu, kiper Timnas Belgia ini juga sudah berlatih jika ditunjuk pelatih Carlo Ancelotti untuk menjadi eksekutor.
“Di pramusim dengan Chelsea melawan PSG, saya mencetak satu gol dan juga lawan Arsenal di Community Shield. (Antonio) Conte menempatkan saya di sana karena tahu saya bisa menembak dengan baik,” tuturnya, Sabtu (28/5).
“Saya tidak akan menjadi salah satu dari lima (eksekutor) pertama, pasti, tapi mungkin setelahnya. Jika perlu menembak, Anda harus menembak. Saya tidak takut. Ini adalah momen untuk bersinar,” tegas Courtois.
“Anda harus mempelajari lebih dulu soal kebiasaan penalti lawan. Mudah-mudahan tidak harus adu penalti, tetapi saya akan siap,” serunya.
Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, sudah berbicara soal peluang timnya menghadapi The Reds. Don Carlo mengatakan kans Karim Benzema cs untuk menang tak lebih besar dari tim asuhan Jurgen Klopp.
“Kami menghadapi tim yang mungkin terbaik di Eropa saat ini. Tapi tidak ada unggulan di laga final. Saya pikir ini masih 50-50 karena final Liga Champions tidak bisa diprediksi,” ujar Ancelotti santai. (wol/aa/goal/d1)
Editor: AUSTIN TUMENGKOL
Discussion about this post