MEDAN, Waspada.co.id – PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) menegaskan komitmen untuk tetap menjadi bagian dari penentu pasar otomotif Indonesia. Komitmen ini mereka tegaskan dengan meluncurkan produk baru Creta Di segmen SUV.
Chief Operating Officer PT Hyundai Motors Indonesia, Makmur mengatakan, secara rinci mereka tidak menetapkan target dalam bentuk jumlah. Namun, Hyundai berkomintmen untuk selalu memberikan yang terbaik.
“Kita tidak menetapkan target dalam bentuk angka, tapi kita mau menjadi ‘game changer’ pasar otomotif di Indonesia dengan produk-produk yang kita keluarkan,” kata Makmur saat launching di Deli Park, Medan, Rabu (9/2).
Dia mengaku telah melihat antusiasme masyarakat Kota Medan Sumatera Utara (Sumut) yang telah menantikan creta sejak diperkanalkan pada GIIAS 2021 lalu. Saat ini, sudah ada tiga gerai di Medan yang akan melayani pembelian, servis berkala hingga layanan purna jual.
“Harga jual kembali atau re-sale value kita bahkan mencapai pada harga 70 persen jika konsumen ingin mengganti mobilnya dengan produk Hyundai terbaru,” ungkapnya.
Bakhkan, lanjutnya, Hyundai sudah membangun pabrik di Indonesia. Hyundai Indonesia akan menjadi basis produksi untuk pasar Asia Pasifik. Selain itu, mereka juga terus menambah gerai untuk terus menjadi market leader.
“Kita sudah bangun pabrik, siapkan produk-produk premium dengan harga kompetitif. Dan kita siapkan kantor regional ekspor office Asia Tenggara di Indonesia. Jadi indonesia basis produksi ke negara di Asia Pasifik,” ujarnya.
Lebih lanjut, Makmur mengatakan, secara khusus mengenai produk baru creta yang mereka luncurkan, Makmur memastikan produk ini merupakan produk yang sangat unggul untuk kelas SUV. Produk ini memiliki fitur-fitur yang canggih baik untuk kenyamanan maupun keamanan.
“Semua fitur yang ada pada mobil ini sama dengan fitur canggih yang biasanya hanya didapat pada produk premium. Namun, Hyundai sudah menerapkannya pada produk yang harganya sangat kompetitif ini,” pungkasnya. (wol/man/d1)
editor: FACHRIL SYAHPUTRA
Discussion about this post