PARIS, Waspada.co.id – Paris Saint-Germain (PSG) sukses mengalahkan Manchester City 2-0 pada lanjutan Grup A Liga Champions di Parc des Princes, Rabu (29/9). Di laga ini, Lionel Messi memecah kebuntuannya dengan menyumbang gol perdana untuk Les Parisiens.
Sebelum La Pulga mencatatkan namanya di papan skor, PSG mendapat gol lebih dulu dari Idrissa Gueye. Hasil ini membuat tim asuhan Mauricio Pochettino memimpin klasemen dengan empat poin atau unggul selisih gol dari Club Brugge yang mengalahkan RB Leipzig 2-1.
Tak ayal, rasa sukacita mendalam tengah dirasakan Messi. Dia pun meluapkan rasa bahagianya itu lewat sebuah unggahan di Instagram pribadinya, @leomessi. Bagi Messi, gol ini terasa luar biasa sebab tercipta kala melakoni laga melawan salah satu tim terkuat di Eropa dan dilatih Josep Guardiola yang pernah menanganinya di Barcelona.
“Itu adalah malam yang sempurna menghadapi lawan yang hebat. Bagi kami, sangat penting untuk memenangkan pertandingan ini setelah bermain imbang 1-1 melawan Club Brugge,” ucap Messi.
“Saya sangat senang bisa mencetak gol. Saya tidak banyak bermain belakangan ini, saya hanya memainkan satu pertandingan di sini. Saya beradaptasi sedikit demi sedikit. Yang penting adalah terus menang,” sambung kapten Timnas Argentina itu.
“Semoga lebih banyak lagi (gol) yang datang!!” seru Messi.
(wol/aa/goal/ls/d2)
editor AUSTIN TUMENGKOL
Discussion about this post