BANDUNG, Waspada.co.id – Siapapun nantinya yang terpilih menjadi Ketua Umum Ikatan Alumni Institut Teknologi Bandung (IA-ITB) periode 2021-2025, diharapkan bisa merangkul semua alumni.
“ Alumni ITB pada dasarnya memiliki potensi yang besar, yang apabila bersatu tentu akan menjadi potensi yang lebih besar lagi.” demikian dikatakan Ketua Bidang Acara Kepanitiaan Pemilu IA–ITB, Idham Maulana kepada Waspada Online Jabar, Senin (18/1) malam.
“Nantinya siapapun yang memenangkan pemilu ini diharapkan bisa menyolidkan semua alumni.” tambahnya.
Ia menegaskan bahwa jika semua alumni solid, maka yang tadinya masih berupa riak-riak kecil akan menjadi sebuah gelombang yang besar yang dapat memberikan dampak positif selain bagi almamater juga bagi bangsa Indonesia. Perlu diketahui bahwa visi dari pemilu IA-ITB ini adalah partisipatif, adaptif, dan sustainable (PAS).
“Jadi kami adaptif terhadap kondisi Pandemi Global Covid-19 dengan menyesuaikan teknis pemilihan menjadi full online, ini pertama di ITB. Untuk acara hearing dan debat kandidat kami buat hybrid dalam artian memadukan offline dan online, tentunya offline terbatas dengan kapasitas maksimal hanya 25 orang di studio,” terangnya
“Sebetulnya visi ini saling berkesinambungan, dengan visi adaptif dalam pandemi itu kita akan meningkatkan partisipan. Karena alumni nantinya tentu semakin banyak yang mengikuti acara dengan mudah melalui zoom dan youtube,” ujarnya lagi.
Seperti diketahui pendaftaraan calon Ketua IA-ITB dibuka sejak 4 Januari dan akan ditutup pada 25 Januari. Sementara pengembalian terakhir berkas pada 28 Januari 2021. (wol/suy/data3)
Editor: Anda
Discussion about this post