ST PETERSBURG, Waspada.co.id – Tampil melempem di level klub, Eden Hazard justru kesetanan bersama Timnas Belgia pada laga kualifikasi Euro 2020, Minggu (17/11). Gelandang berusia 28 tahun itu turut andil kala Belgia mengalahkan Rusia 4-1.
Penampilan apik ini memberi sinyal positif untuk Real Madrid bahwa performa Hazard sudah kembali. Seperti biasa, pelatih Roberto Martinez memainkan Hazard sebagai starter dan kapten tim. Mantan bintang Chelsea tersebut mengembalikan kepercayaan dengan dua gol dan satu assist.
Hazard memberi umpan untuk gol yang dicetak oleh adik kandungnya, Thorgan Hazard. Satu gol lain disumbangkan oleh Romelu Lukaku. Rusia mendapat gol hiburan pada menit 79 berkat aksi Georgiy Dzhukiya.
“Tentu ini sangat menyenangkan bisa memberikan assist bagi adik. Kadang, Thorgan mencetak dan kadang giliran saya cetak gol. Namin, kami senang bisa menang,” ucap Hazard.
Hazard sempat kesulitan berada di level terbaiknya bersama Real Madrid pada awal musim ini. Setelah mengawali musim dengan kebugaran yang buruk dan cedera, performa di atas lapangan pun di bawah ekspektasi. Sejauh ini, Hazard baru mencetak satu gol untuk Los Blancos di La Liga dari tujuh penampilan.
Namun, perannya atas kemenangan  Belgia menempatkan Setan Merah kokoh di puncak klasemen Grup I dengan 27 poin dari sembilan pertandingan. Hebatnya lagi, Belgia mencetak 34 gol dan hanya dua kali kemasukan. Tiket putaran final Euro 2020 pun sudah digenggam. (wol/aa/uefa/data3)
editor: AUSTIN TUMENGKOL
Discussion about this post