
SALAD dikenal sebagai makanan pembuka, tetapi sebenarnya hidangan ini dapat dikonsumsi kapan saja. Kandungan gizi yang lengkap, membuat salad dapat disajikan sebagai menu sarapan, atau menu utama saat makan siang.
Untuk melengkapinya, Anda juga bisa menyajikan salad dengan potongan buah-buahan segar. Bingung memilih resepnya? Tidak perlu khawatir. Okezone telah merangkum resep lengkap membuat olahan mix salad dan sate buah pelangi untuk menu sarapan spesial di rumah. Selamat mencoba. Seperti dikutip dari buku Aneka Resep Dunia Cita Rasa Modern, karya Prudianti Tedjokusuma, Rabu (11/7/2018), berikut.
Mix Salad
Bahan
½ buah lettuce, cuci, tiriskan, potong-potong
100 gram iceberg lettuce, cuci, tiriskan, potong-potong
50 gram lamb’s lettuce, cuci, tiriskan, potong-potong
1 buah radicchio yang kecil, cuci, tiriskan, potong-potong
3 buah radish, iristipis
50 gram cresses
100 gram timun, parut/iris tipis
2 buah tomat, potong delapan
50 gram champignon, iris tipis
3 bagian bonggol daun bawang, potong empat
2 tangkai seledri besar, potong tipis
cincangan herbst
2 sendok makan caper
Dressing
3-4 sendok makan cuka atau air jeruk nipis
½ sdt garam
½ sdt gula
merica bubuk
6 sdm minyak salad
Cara membuat
1. Campur bahan salad dalam sebuah mangkuk;
2. Siapkan dressing. Tuang ke dalam mangkuk, aduk rata;
3. Anda bisa menambahkan cincangan tuna kaleng, udang salad, buah zaitun, potongan telur rebus, dan potongan daging ayam rebus.
Discussion about this post