LONDON, WOL – Chelsea memberikan ultimatum pada Real Madrid untuk segera mengambil sikap serius dalam rencana menggaet Eden Hazard dari Stamford Bridge di akhir musim nanti.
Dikutip dari tribalfootball, Jumat (23/2), beberapa minggu belakangan beredar rumor bahwa Madrid ingin menukar Hazard dengan Gareth Bale. Namun, The Blues tidak tertarik menggunakan jasa pemain asal Wales tersebut.
Manajemen Chelsea enggan melepaskan Hazard dengan mudah. Rumornya, The Blues menolak kesempatan mendatangkan Bale maupun Karim Benzema dalam kesepakatan pertukaran pemain tersebut. Ternyata, Chelsea lebih tertarik menukar Hazard dengan Isco atau Marco Asensio.
Sementara itu, Madrid yang sedang fokus perombakan skuad berusaha mendatangkan Hazard dan Harry Kane untuk diduetkan bersama Cristiano Ronaldo sebagai pengganti trio BBC (Benzema, Bale, Cristiano Ronaldo). (wol/aa/trb/data2)
Editor:Â AUSTIN TUMENGKOL
Discussion about this post