MEDAN, WOL – Setelah sempat dikhawatirkan gagal lolos ke babak 8 Besar Piala Presiden 2018, PSMS Medan akhirnya memastikan langkahnya. Ayam Kinantan lolos dengan status salah satu runner-up terbaik.
Kendati menelan kekalahan dari Sriwijaya FC di laga terakhir Grup A, tim asuhan Djadjang Nurjamen berhak melaju ke fase 8 Besar. Dari lima grup yang ada, PSMS menjadi satu di antara tiga runner-up terbaik.
Kepastian PSMS lolos dari grup maut didapat begitu penyisihan Grup B berakhir atau tepatnya kala Mitra Kukar mengandaskan Barito Putera 1-0 sekaligus memuncaki klasemen. Barito sendiri baru mengumpulkan empat poin dan harus menunggu hasil pertandingan grup lain.
Keberhasilan Legimin Raharjo cs lolos pun disyukuri coach Djanur. Dikatakan, hasil ini sudah memenuhi target sebelumnya. Namun, pelatih asal Majalengka ini meminta anak asuhnya terus berbenah diri dan menjaga performa terbaik.
“Walau kalah di laga terakhir kemarin menghadapi Sriwijaya FC, kami bersyukur dan sangat puas bisa lolos. Kami yang mengetahui kabar positif ini pasti jadi senang lah,” ujar Djanur baru-baru ini.
“Meski sudah memenuhi target 8 Besar, kita akan terus berjuang maksimal nanti. Mudah-mudahan kami bisa tampil maksimal dan Insha Allah meraih hasil lebih baik,†jelas Djanur lagi.
Setelah mengarungi penyisihan grup, skuad Ayam Kinantan sudah menginjakkan kaki di Kota Medan. Pada Senin (29/1) besok, coach Djanur kembali akan memimpin latihan tim. Babak 8 Besar akan dimulai pada 3 Februari mendatang di Stadion Manahan Solo. (wol/aa)
Editor: AUSTIN TUMENGKOL
Discussion about this post