MILAN, WOL – Inter Milan dipastikan akan kembali menghabiskan banyak uang di bursa transfer musim panas ini. Setidaknya, Inter punya dana 60 juta euro dan akan dipakai untuk membeli satu dari tiga gelandang idaman pelatih Luciano Spalletti.
Inter tidak banyak membeli pemain baru di musim lalu karena ancaman Financial Fair Play. Namun, kini Inter sudah dalam kondisi keuangan yang lebih stabil dan bisa kembali meramaikan bursa transfer pemain.
Pelatih Luciano Spalletti akan memiliki modal belanja sebanyak 60 juta euro. Mantan allenatore AS Roma tersebut akan memakai dana tersebut untuk memperkuat tim di posisi gelandang. Setidaknya, ada tiga gelandang yang kini jadi incaran Spalletti.
Nama pertama yang jadi incarannya adalah Radja Nainggolan. Andalan Timnas Belgia adalah gelandang terbaiknya musim lalu di Roma. Meski Nainggolan tidak ingin pindah, uang 60 juta euro diyakini bisa membuat Roma goyah.
Kedua adalah Arturo Vidal yang juga bintang Bayern Munich dan Timnas Chile. Inter juga akan menawarkan dana 60 juta euro kepada Bayern. Lalu, terakhir adalah Naby Keita yang dipercaya bakal dilepas RB Leipzig. Keita diyakini bisa jadi opsi terbaik bagi Inter karena masih berusia 22 tahun dan bisa jadi aset masa depan. (wol/aa/gaz/inter)
Editor: AUSTIN TUMENGKOL
Discussion about this post