MEDAN, WOL – Antusiasme para penonton North Sumatera Jazz Festival (NSJF) 2016 yang berlangsung di Ballroom Santika Dyandra Hotel Medan, Rabu (4/5) malam, terlihat ramai. Ternyata, penampilan Kratakau Reunion berhasil memukau pecinta musim jazz asal Kota Medan dan sekitarnya.
Ajang NSJF 1016 sendiri menjadi ajang reuni bagi para personil Krakatau, di mana Tri Utami atau sering disapa Mbak Iik tampil dengan mempesona dan mendapatkan sambutan meriah kala membawakan lagu-lagu hits mereka dahulu.
Di atas panggung, Tri Utami dan kawan-kawan sempat membawakan lagu-lagu hits seperti Keraguan dan Datang Lagi. Spontan, para penonton ikut larut menikmati tembang-tembang andalan Indra Lesmana cs.
Pantauan Waspada Online, performa Krakatau Band mendapatkan berbagai pujian dan sambutan hangat dari kalangan penonton, baik kaum muda maupun tua. Bersama-sama mereka larut mengiringi lantunan lagu-lagu hits Krakatau Reunion yang juga mendatangkan Gilang Ramadhan sebagai drummer.
“Keren banget, jarang-jarang bisa dapat kesempatan nonton Krakatau Band yang sudah lama tidak menampakkan eksistensinya. Akhirnya, kerinduan itu terbayarkan malam ini kala mereka menghibur kami. Acara seru banget!” ungkap Bella, penonton NSJF 2016 kepada Waspada Online.
Selain Bella, hal yang sama diungkapkan oleh Azdar Lubis (35 tahun), salah seorang pecinta musik jazz dan Krakatau Band. Azdar menyebutkan bahwa acara NSJF tahun ini asyik, keren, dan ramai, karena musik jazz ini memang alunan musim yang masuk di hati mereka.
“Apalagi jazz bisa diikuti oleh genre musik yang lain dan dipadukan dengan warna-warna musik secara kreatif mengikuti perkembangan zaman,” tutupnya.
Bahkan, Plt Gubsu HT Erry Nuradi yang ikut hadir pun menikmati suguhan musik yang ditampilkan. Sebelumnya, C Man Band yang dimotori Erucakra Mahameru menghidupkan suasana Ballroom Santika Dyandra.
Mendampingi Plt Gubsu di antaranya Pemimpin Umum Harian Waspada Hj Rayati Syafrin, Arsyadona, dan Pemimpin Redaksi Waspada Online Austin Tumengkol. (wol/eko/data1)
Editor M AGUS UTAMA
Discussion about this post