JAKARTA, WOL – Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Fadli Zon, menyatakan tak risau akan keputusan Partai Golkar yang hengkang dari barisan partai oposisi. Fadli mengatakan tak masalah jika akhirnya partai berlambang pohon beringin itu memilih merapat ke pemerintah.
“Nggak apa-apa, nggak ada masalah,†kata Fadli ditemui di Hotel Aryaduta Jakarta, Rabu (27/1) malam.
Fadli menegaskan pihaknya sudah mengantisipasi langkah Golkar meninggalkan Gerindra sebagai partai oposisi. Ia memastikan tak akan ada ketegangan yang muncul mengiringi keputusan ini.
“Saya kira, kita dari dulu sudah siap, nggak ada masalah,†singkatnya.
Sebelumnya diketahui, dalam Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) yang digelar Golkar kubu Abu Rizal Bakrie, dinyatakan bahwa partai itu menyatakan sikap mendukung pemerintahan Joko Widodo-Jusuf Kalla.
Keputusan ini pun disambut baik oleh Wakil Presiden sekaligus mantan Ketua Umum Golkar, Jusuf Kalla. Langkah Golkar merapat ke barisan partai pendukung pemerintah ini juga sebelumnya telah didahului oleh Partai Amanat Nasional beberapa waktu lalu.(hls/data1)
Discussion about this post